Kamis, 12 Agustus 2010

AMAL BAIK

Sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain, akan tetapi untuk menjadi orang bermanfaat perlu usaha keras, maka kalau cita-cita kita ingin menjadi orang bermanfaat (sukses) gunakanlah peluang (waktu luang, kesehatan, umur muda, dan hidup) dengan sebaik mungkin tanpa menunggu hari esok. Berbuatlah selama perbuatan itu tidak melanggar atau merugikan orang , akan tetapi mendatangkan manfaat yang besar pada diri kita dan orang lain. Jangan perduli dengan kata-kata yang melemahkan kita, teruslah bertindak dan tunjukkan bahwa kita bisa berhasil !!!! hidup adalah pilihan.

Minggu, 08 Agustus 2010

Syukuran Menyambut Ramadhan dan Ultah SMKN1 Ke-54

Hari ini, Senin 9 Agustus 2010 keluarga besar SMK Negeri 1 Tanjungpinang mengadakan syukuran menyambut bulan Suci Ramadhan dan peringatan Ultah SMKN1 Tanjungpinang yang ke-54.  Acara di hadiri oleh pensiunan  guru dan kepala sekolah, pengawas, dan kepala dinas. Pada kesempatan itu juga ada pemberian kenang-kenangan kepada pensiunan guru dan kepala sekolah.

Selasa, 03 Agustus 2010

Marhaban Ya Ramadhan

Seperti tahun sebelumnya, bahwa aktivitas sekolah selama bulan puasa tetap seperti biasa.  Menyambut bulan puasa, hari pertama dan kedua libur.  Hari ketiga sampai dengan keenam pelaksanaan kegiatan pesanteren kilat.
Proses belajar mengajar selama bulan puasa, setiap satu jam pelajaran dikurangi sepuluh menit.  Menyambut lebaran, tiga hari menjelang dan tiga hari setelah lebaran libur bersama.  Selamat menyambut bulan Ramadhan, selamat menjalankan ibadah puasa, mohon maaf lahir dan batin.